Note: Website ini dalam masa maintenance, jadi mohon maaf apabila ada ketidakteraturan format tulisan atau gambar yang tidak muncul. Kami sedang memperbaikinya segera. Terima kasih!

Manfaat Kelopak Mawar untuk Jerawat dan Kecantikan Kulit

Siapa yang tak kenal dengan bunga mawar? Bunga yang dikenal dengan keindahan dan keharumannya ini sangat menarik perhatian. Bahkan gadis cantik pun diidentikkan dengan bunga mawar. Bunga mawar juga sangat mendukung suasana romantis. Selain itu, ternyata bunga mawar menyimpan banyak sekali manfaat, diantaranya adalah untuk kecantikan. Anda bisa memanfaatkan kelopak bunga mawar untuk merawat kecantikan sebagai berikut:


kelopak bunga mawar untuk kecantikan kulit dan atasi jerawat




  • Untuk mengobati jerawat


Sebagai obat jerawat, rendam kelopak mawar ke dalam air, lalu gunakan air rendaman tersebut untuk mengobati jerawat dengan mengoleskannya di area wajah yang terdapat jerawat. Air mawar dapat mengurangi radang dan kemerahan yang disebabkan jerawat, serta melembutkan kulit.




  • Mampu membersihkan wajah


Buatlah toner atau pembersih wajah dengan cara merendam mawar di dalam air. Gunakan air mawar tersebut untuk membersihkan wajah Anda, maka wajah Anda akan menjadi halus.




  • Dapat digunakan sebagai masker wajah


Untuk membuat masker, Anda hanya perlu mengambil kelopak bunga dan menempelkannya di bagian bawah mata, dan biarkan sebentar. Kelopak mawar ini dapat mengurangi lingkar hitam bawah mata.




  • Digunakan sebagai tabir surya


Tabir surya dari kelopak mawar dapat Anda buat sendiri dengan cara mencampurkan kelopak mawar, gliserin dan jus timun. Aplkasikan pada kulit wajah dan tubuh Anda.




  • Bermanfaat untuk aroma terapi


Jika Anda mengalami stres dan tekanan karena suasana hati yang kurang baik, maka Anda bisa berendam di dalam air hangat dengan taburan kelopak mawar. Harumnya ar mawar ini akan lebih menenangkan syaraf Anda, selain itu juga dapat membuat kulit menjadi halus.




  • Mencerahkan kulit


Buatlah losion pelembab dengan cara mencampurkan kelopak mawar dengan madu. Aplikasikan losion pelembab ini secara rutin untuk mendapatkan kulit lebih segar dan cerah.




  • Membantu mengangkat sel kulit mati


Padukan kelopak mawar dengan pasta almond menjadi masker, lalu aplikasikan pada wajah Anda. Masker ini akan mengangkat sel-sel kulit yang telah mati.




  • Menyehatkan kulit kepala


Saat keramas, gunakan rendaman kelopak mawar sebagai bilasan terakhir. Air mawar ini akan melancarkan aliran darah di kepala.


Ternyata ada cukup banyak Manfaat Kelopak Mawar untuk Jerawat dan kcantikan kulit ya! Bagaimana? tertarik menggunakan bunga mawar sebagai obat jerawat alami dari bahan tradisional atau mencerahkan kulit dengan bunga wangi ini?

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel