Note: Website ini dalam masa maintenance, jadi mohon maaf apabila ada ketidakteraturan format tulisan atau gambar yang tidak muncul. Kami sedang memperbaikinya segera. Terima kasih!

Snail Cream Terbaik / Krim Bekicot (Siput)

Krim siput (bekicot) / snail cream terbaik - Pernahkah Anda mendengar tentang snail cream atau krim bekicot? Sebenarnya krim yang satu ini sudah tak asing lagi di dunia kecantikan. Krim yang terbuat dari lendir bekicot ini merupakan produk kecantikan yang mampu membuat kulit halus dan mulus tanpa noda.


Anda tentu telah banyak yang mengetahui binatang yang bernama bekicot. Memang, sekilas binatang ini menjijikkan karena lendir yang dikeluarkannya. Tapi, ternyata lendir inilah yang terbukti dapat digunakan sebagai terapi kecantikan.


snail cream terbaikPada mulanya, orang-orang pada zaman dahulu sering memanfaatkan lendir bekicot yang sejuk untuk menyembuhkan luka. Seiring perkembangannya, lendir ini dibuat menjadi krim yang semula memang digunakan sebagai obat untuk mempercepat proses dalam menyembuhkan luka. Ternyata proses penyembuhan luka menggunakan krim ini lebih cepat, dan bahkan bekas luka pun dapat tersamarkan. Lalu, akhirnya snail cream digunakan untuk perawatan kecantikan.


Mungkin Anda akan merasa geli jika harus menggunakan lendir bekicot yang asli di wajah Anda. Namun jangan khawatir, saat ini telah banyak produk-produk kecantikan yang menggunakan ektrak lendir bekicot. Jadi Anda lebih mudah menggunakannya karena diproduksi dalam bentuk krim. Anda tidak perlu ragu dengan baunya, karena produknya ada yang tidak berbau, dan ada juga yang dibuat berbau agak wangi.


Ingin tahu apa saja produk-produk snail cream terbaik yang paling laris saat ini? Berikut ulasannya dan Anda akan mengetahui manfaat krim bekicot secara lengkap.




  1. Elicina Plus Cream


Snail cream merk Elicina merajai produk snail cream diberbagai online shop di Indonesia. Karena Elicina yang diproduksi dari Chili ini merupakan produk yang memelopori snail cream dan telah beredar di negara-negara diseluruh dunia.


Dengan kualitas yang telah terbukti, menjadikan produk ini memiliki harga yang juga lebih mahal daripada snail cream produksi Korea Selatan.


Ekstrak lendir bekicot yang terkandung dalam Elicina Plus Cream adalah 80 %. Cream ini mampu menghilangkan bekas luka, mengurangi bekas jerawat, menyamarkan kerutan, menutrisi kulit, melembabkan kulit, menjaga kelenturan kulit, dan melindunginya dari bahaya radikal bebas.


Elicina adalah produk dari lendir bekicot alami yang diambil secara alami pula, cocok digunakan untuk semua jenis kulit dan bahkan aman untuk jenis kulit sensitif.




  1. Snail + EGF Repairing Gel Cream Secret Key


Snail + EGF Repairing Gel Cream Secret Key juga merupakan produk snail cream dari Korea Selatan. Bukan hanya ekstrak lendir bekicot yang terkandung dalam produk tersebut, namun juga mengandung ekstrak aloe vera, ekstrak lemon, dan ekstrak daun hazel. Karena itulah banyak lagi manfaat lainnya yang bisa didapatkan dari produk ini.


Snail + EGF Repairing Gel Cream Secret Key mampu memberi kesejukan dan kelembaban pada kulit dari dalam maupun dari luar, mengatasi jerawat dan bekasnya, mengurangi kerutan di wajah, dan mencegah kulit kering.




  1. Mizon Multi Function Formula All in One Snail Repair Cream


Produk kecantikan yang satu ini diproduksi oleh negara Korea Selatan, dan termasuk produk terlaris di negaranya dan dibeberapa negara lainnya.


Ekstrak lendir bekicot yang terkandung dalam Mizon Multi Function Formula All in One Snail Repair Cream adalah 92 %. Produk kecantikan yang bebas paraben ini mampu mengatasi berbagai masalah kulit wajah, seperti jerawat dan bekasnya, bekas luka dan iritasi, serta dapat melindungi kulit dari radikal bebas, mengurangi kerutan di wajah, menghaluskan kulit dan mengenyalkannya.




  1. Tony Moly Intense Repair Live Snail Cream


Produk snail cream dari Korea Selatan lainnya adalah Tony Moly Intense Repair Live Snail Cream. Produk dari Tony Moly ini cukup dikenal di Indonesia dan mengandung ekstrak lendir bekicot sebanyak 70 %.


Seperti pada produk snail cream lainnya, produk ini juga mampu menyembuhkan jerawat dan menyamarkan bekasnya, memberi nutrisi pada kulit, menyamarkan kerutan, dan menghaluskan kulit. Selain itu cream ini juga mampu meregenerasi kulit, sehingga kulit Anda terjaga kesehatannya dan juga elastisitasnya.




  1. Mizon Snail Recovery Gel Cream


Produk ini merupakan produk snail cream yang juga berasal dari Mizon. Produk yang memiliki tekstur gel transparan ini hanya mengandung ekstrak lendir bekicot 74 %. Walaupun demikian, namun gel ini juga sangat berkhasiat dalam mengatasi masalah kulit wajah. Seperti jerawat, alergi, menyamarkan bekas jerawat dan kerutan di wajah, menutrisi kulit, menghaluskan kulit dan mengenyalkannya.


Mizon Snail Recovery Gel Cream yang tidak berbau karena tidak mengandung parfum ini, memiliki keunggulan lainnya, yaitu tidak mengandung paraben dan pewarna. Karena itulah gel ini sangat cocok untuk jenis kulit sensitif.


Mohon maaf jika artikel tentang snail cream terbaik ini ada kesalahan. Mohon maaf jika ada kesalahan, dan terima kasih karena sudah membaca. Bagaimana, Anda tertarik? Dapatkan perawatan kecantikan hanya dari produk-produk alami.


(Baca Juga: Khasiat Minyak Bulus untuk Payudara: Pembesar & Mengencangkan )

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel