Note: Website ini dalam masa maintenance, jadi mohon maaf apabila ada ketidakteraturan format tulisan atau gambar yang tidak muncul. Kami sedang memperbaikinya segera. Terima kasih!

Lipstik Wardah Matte: Harga & Pilihan Warna

Lipstik Wardah Matte, KecantikanPedia.com - Pada tahun ini, trend penggunaan lipstik matte sepertinya masih populer. Buktinya akhir-akhir ini berbagai produsen kosmetik papan atas dan pabrikan anyaran juga tak segan-segan untuk bersaing dan melaunching produk lipstik matte andalannya masing-masing. Melalui persaingan harga yang bervariatif ditambah warna serta komposisi yang beragam, para produsen berinovasi dalam mempromosikan produk unggulannya.


Begitu pula dari sisi penjualannya, mulai dari supermarket, hingga toko-toko terdekat, bahkan online shop pun tak mau ketinggalan untuk berjualan produk kecantikan wanita yang satu ini. Dengan demikian, bisa disimpulkan bahwa permintaan konsumen akan lipstik matte ini kian hari cenderung meningkat.



Lipstik Matte yang Bagus dan Tahan Lama


Sebelum menginjak lebih jauh seputar pembahasan tentang produk lipstik wardah matte, akan lebih baik bila kita kenali lebih jauh penggunaan dan fitur dari produk kecantikan wanita ini.


Seperti diketahui, bila mengulas tentang lipstik matte, maka erat kaitannya dengan bibir. Nah, setiap bibir wanita pun berbeda jenisnya. Oleh karenanya, membutuhkan trik khusus dalam pengaplikasian lipstik supaya aman dan bisa tampil cantik.


Ingin tau lebih jauh pembahasannya? Hmm… Yuk baca terus ya artikel ini!



A. Apa itu lipstik matte?


Ternyata banyak juga lho yang belum mengetahui produk ini. Maka dari itu, bagi yang belum familiar dengan matte lipstick. Kami akan kasih penjelasan lebih dahulu.


Pada dasarnya, kosmetik yang satu ini merupakan jenis lipstik kering. Jadi, dari bentuk teksturnya yang kering membuat kontur bibir tampak lebih tegas. Selain itu juga lebih pigmented dan warnanya juga lebih intens serta bisa menyebabkan bibir akan tampak seksi.


Oh ya, kalau bagi pemilik bibir pecah-pecah, akan lebih baik kalau jangan menggunakannya ya. Hal itu dikarenakan malah membuat bibir yang pecah-pecah tersebut semakin kelihatan pecah. Tapi jangan khawatir, karena nantinya juga ada tips kok supaya pemilik bibir yang pecah-pecah tetap bisa menggunakannya. Oleh karena itu, baca lanjutannya yah…



B. Kelebihan / Keunggulan Lipstik Matte


Mengulas suatu produk, tak lengkap bila tak mengetahui kelebihan serta kekurangannya. Nah, kali ini kita simak sisi positifnya atau keuntungannya terlebih dahulu.


Nah, apa sajakah manfaat dari lipstik matte itu? Ini dia!




  • Mudah saat dipakai


Yang menjadi alasan pertama kenapa memilih produk ini adalah mudah dalam menggunakannya. Tak hanya mudah melapisi bibir, juga akan membuat tampilannya lebih baik. Jadi, tak terlalu repot dalam pengaplikasiannya asalkan tahu caranya, apalagi bagi yang terbiasa.




  • Overlining jadi lebih mudah


Ketika memakai lipstik matte, maka overlining pada bibir akan jadi makin easy. Tidak perlu lagi pencahayaan yang ekstra guna membuat garis bibir alami agar menonjol. Yang pasti, akan terlihatnya tampak natural.




  • Tidak gampang meluber kemana-mana


Apakah Anda mau tampil lebih berani pada acara spesial? Itu dia, Anda bisa memanfaatkan fungsi dari matte lipstick ini. Anda pun dapat mengoleskannya berulang-ulang tanpa khawatir lipstick akan meluber melebihi garis bibir ataupun mengotori bagian tepi bibir.




  • Terlihat glamor


Penggunaan matte lipstick umumnya identik bersama gaya fashion yang glamour. Disini Anda bisa memadupadankan pakaian glamor style favorit Anda buat dikombinasikan bersama pemakaian lipstik ini.




  • Mudah disesuaikan


Nggak cuma mudah dipakai, tapi juga gampang disesuaikan. Selain bagus dipakai secara sendiri, bagus juga lipstik ini dijadikan dasaran. Jadi, Anda dapat menambahkan gloss supaya kesan bibir jadi semakin bercahaya. Dengan menambahkan setetes gloss pada pusat bibir kesayangan Anda, kemudian diratakan sampai menyeluruh. Maka siap-siaplah mendapatkan penampilan yang lebih istimewa.




  • Terlihat natural


Bila Anda memilih warna matte yang kalem, maka kemungkinan besar orang lain bisa-bisa tidak menyadari jika Anda telah memakai lipstik. Kesannya, bibir Anda akan terlihat cantik tanpa lipstik.




  • Bebas luntur dan bertahan lama


Selain bebas luntur, produk kecantikan wanita ini juga bisa bertahan sepanjang hari lho. Jadi semisal Anda membutuhkan lipstik yang mampu bertahan lama tanpa gampang luntur, kosmetik tipe ini bisa jadi pilihan yang tepat.




  • Tahan lama dibanding glossy


Bila dibandingkan dengan jenis glossy, matte lipstick akan bisa bertahan lebih lama di bibir. Bahkan, sekali sehari pun sudah cukup untuk tampil cantik tanpa dipoles berulang-ulang.




  • Tak mudah nempel di pakaian


Satu diantara keunggulannya adalah tak mudah menempel di pakaian. Jadi kalau tidak sengaja bibir Anda menyentuh pakaian yang dikenakan, maka tak mudah memunculkan bekas tuh…



C. Kekurangan dan Efek Samping Lipstik Matte


Setiap kelebihan, juga ada kekurangan. Salah satu kekurangannya penggunaan formula matte adalah terasa aneh pada bibir ketika pertama kali pemakaian. Efek samping lainnya adalah membuat bibir mudah kering, dan kadang-kadang beberapa produk matte lipstick itu susah ketika dibersihkan.


Beberapa merk yang ada, ada yang bisa dibersihkan dengan tisu saja sudah cukup ataupun make up remover. Adapula produk dari brand tertentu yang membutuhkan waterproof make up remover untuk menghapusnya.



D. Jenis Varian Lipstik Matte


Pengertian sudah, kelebihan alias dampak positif sudah, bahaya alias efek negatif juga sudah diulas. Nah, kali ini mari kita kenali dulu berbagai macam-macam jenis tipe matte lipsticknya dulu yah. Apa saja jenisnya? Check it dot!


1. Stick


Ini adalah tipe yang sudah familiar banget ya. Banyak sekali atau kebanyakan brand kosmetik memilih bentuk stik sebagai andalannya. Contohnya adalah YSL, MAC, Shue Eumura, ataupun merk drugstore seperti Revlon dan Lipstik Wardah Matte yang akan kita bahas juga kali ini.


2. Pencil


Saat ini, banyak pula lip pencil. Kalau biasanya yang kecil buat lipliner, kemudian yang besar yang memang ditujukan buat lipstik. Contohnya adalah matte lipstik dengan jenis pensil adalah Lippie stix by ColourPop.


3. Crayon


Jenis krayon sebenarnya hampir sama dengan jenis lipstik matte berbentuk pensil. Hanya saja umumnya ukurannya lebih besar. Yah, kurang lebih sama dengan krayon beneran untuk menggambar bentuknya. Jadi kalau punya anak / adik Anda yang masih sekolah dan hobi menggambar, jangan sampai ketuker ya antara lipstik dan krayon beneran. Oleh karena itu, taruhlah di tempat yang aman.


4. Lip Cream / Liquid.


Dengan bentuknya yang cair, tipe yang satu ini akan terasa ringan bila diaplikasikan pada bibir. Kelebihannya yang lain adalah hasil akhir penggunaan yang kering dan lembut tapi tak terkesan retak di bibir.


Contoh lip cream matte adalah NYX dan Lime Crime.  Dimana keduanya adalah produk yang bisa dibilang cukup berhasil menjangkau pasaran. Utamanya di online shop penjualan hype matte lipstick.


Oke, begitulah seputar penjabaran mengenai matte lipstick. Sebagai saran, gunakanlah produk yang memang cocok buat bibir Anda. Jangan sampai karena ikut-ikutan trend malah membuat masalah di bibir. Karena bagaimanapun, make up macam apapun tujuannya adalah membuat penggunanya semakin cantik serta lebih percaya diri. Jadi bukan justru membuat tidak nyaman ketika dipakai.



E. LIPSTIK WARDAH MATTE


Setelah membahas cukup panjang tentang matte lipstick, sesuai judul maka akan kita review produk wardah matte lipstick ini. Sesuai namanya, Wardah Lipstick Matte adalah produk kecantikan yang memberikan warna intens pada sekali oles. Selain itu juga membuatnya lembab dan tak mudah kering. Menggunakan bahan-bahan andalan seperti ekstrack Olive Oil, Jojoba Oil dan Shea butter akan membantu membuat bibir lebih cantik, natural, lembut, lembab dan bisa tahan lama.


lipstik wardah matteFitur:




  • Teksturnya lembut serta hasil pemakaian yang tak terlalu shiny

  • Dengan kandungan oil yang cukup tinggi akan memberikan daya glossy yang baik ketika di aplikasikan di bibir.

  • Kandungan formula Squalane dan Jojoba Oil akan membantu membuat bibir jadi lebih lembab dan tak mudah kering.

  • Mencegah kering di bibir serta pecah-pecah

  • Kandungan Vitamin E-nya akan bermanfaat guna memberikan nutrisi buat bibir.

  • Sudah tersedia dalam 20 pilihan warna, contohnya seperti:



  1. No 01 Pink / Merah muda

  2. No 04 Oranye

  3. No 08 Cokelat

  4. No 12 Maroon

  5. No 15 Bronze Nude

  6. No 17 Gorgeous Pink

  7. No 20 Nuddish Peach

  8. dll...


Harga:


Untuk harganya, sekitar Rp. 30.000,- tergantung lokasi pembelian, bisa lebih rendah ataupun lebih tinggi ya harganya.



Cara Memakai Lipstik Matte


Untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan seperti bibir yang tampak pecah-pecah, maka membutuhkan cara khusus. Jadi penggunaannya agak berbeda nih bila dibandingkan ketika memoleskan lipstik jenis lainnya.


Beberapa brand matte lipstick hanya memasukkan sedikit kandungan pelembab, dan membuat teksturnya lebih kering. Oleh karenanya, berikut ini ada beberapa tips ketika menggunakannya, terutama bagi Anda yang memiliki bibir kering dan pecah-pecah.




  1. Menggunakan scrub bibir.


Sebelum Anda mengaplikasikannya, alangkah baiknya Anda singkirkan dahulu sel kulit mati di bibir Anda. Cara mengelupas kulit mati di bibir adalah dengan memanfaatkan fungsi dari scrub bibir. Atau kalau mau yang alami, bisa menggunakan campuran minyak zaitun dan gula buat dijadikan scrub.




  1. Pakai lip balm.


Kemungkinan ada yang beranggapan bila lipstik matte tidak cocok bila dikombinasikan dengan pelembab bibir. Tapi hal ini boleh dicoba karena bertujuan membuat bibir tidak semakin mudah mengering.


Jadi, sesudah bibir di scrub dan sel kulit mati di bibir sudah berkurang. Boleh dilanjutkan dengan mengaplikasikan pelembab atau lip balm. Cara ini terutama buat yang bibirnya kering.




  1. Memanfaatkan lip base.


Lip base sebenarnya berkhasiat supaya warna lipstik jadi lebih sip. Keuntungan lainnya juga membuat lipstik yang dipakai lebih awet dan tahan lama ketika digunakan. Selain itu juga menambah kesan rapi.




  1. Tak perlu dioles sampai berulang-ulang kali.


Jangan sampai Anda mengoles ke bibir matte lipstik dengan berulang-ulang kali. Karena justru membuatnya menggumpal ketika kering. Cukup dua kali saja dan ratakan sampai menyeluruh ke permukaan bibir.




  1. Menggunakan lip liner.


Ini opsional. Tujuannya hanya membuat lipstik tak bleber ke luar garis area bibir. Pemakaian lip liner boleh diaplikasikan buat membingkai bibir.


Layaknya fashion, produk kecantikan alias kosmetik juga mengalami perputaran trend dan berubah setiap beberapa waktu. Bila tahun-tahun yang lalu, lipstik dengan tekstur yang mengkilap sempat menjadi trend dan digemari oleh banyak kaum hawa. Sekarang ini giliran trend penggunaan lipstik matte.


Intinya, gunakanlah lipstik ini dengan sebaik-baiknya. Jika masih bingung cara mengaplikasikannya, cobalah bertanya pada yang berpengalaman dan ahli dalam soal memulaskan lipstik matte. Kemudian untuk membelinya bisa cari di supermarket terdekat.


Semoga informasi yang cukup panjang seputar Lipstik Wardah Matte dan penjabaran tambahan lainnya ini berguna bagi Anda yang membacanya. Jadi, apakah Anda tertarik menggunakannya? Mohon maaf apabila ada kesalahan, dan terima kasih atas waktunya untuk membaca :-D :-D :-D

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel